Rabu, Februari 02, 2011










RINGKASAN PKS VOL.26
NO. 2,-FEBRUARI 2011New
Harga Rp. 7.500,-


Reward & Punishment
Hari Minggu Biasa IX – 6 Maret 2011
Memilih Tuhan akan mendatangkan kasih dan karunia yang melimpah. Meninggalkan-Nya hanya akan membuahkan kekacauan, yang pada akhirnya akan membuat orang Israel terusir dari Tanah Perjanjian.

Terbuai Godaan
Hari Minggu Prapaskah I – 13 Maret 2011
Bujuk rayu si ular membuat manusia pertama terlena dan melupakan perintah Allah. Akibatnya, mereka harus pergi meninggalkan taman Eden, hidup dalam derita, dan mengenal yang disebut kematian.

Panggilan Abram
Hari Minggu Prapaskah II – 20 Maret 2011
Abram dikenal sebagai bapa kaum beriman. Hal ini tidak berarti bahwa kehidupan imannya tanpa lika-liku. Ia harus berjuang keras untuk berpegang pada imannya di tengah semua persoalan hidup yang dialaminya.

Di Masa & Meriba
Hari Minggu Prapaskah III – 27 Maret 2011
Kebaikan Tuhan bagi orang Israel merupakan cermin bagi mereka. Allah sudah begitu setia kepada mereka dan menunjukkan kasih-Nya. Tetapi, dalam perjalanan di padang gurun, Israel tidak memberikan tanggapan yang positif kepada-Nya.

Pengurapan Daud
Hari Minggu Prapaskah IV – 3 Maret 2011
Saul harus diganti karena ia tidak taat kepada Tuhan. Tuhan yang telah mengangkatnya menjadi raja Israel kini menolaknya. Seorang anak dipilih Tuhan untuk menggantikan raja yang masih perkasa dan masih berkuasa ini.

Kebangkitan Kembali Bangsa Israel
Hari Minggu Biasa V – 1 April 2011
Berhadapan dengan situasi kehilangan harapan, Yehezkiel berupaya membangkitkan kembali harapan umat Israel. Ia melandaskan upayanya pada sebuah pengakuan akan kekuasaan Allah.

Keyakinan Iman Hamba Allah
Hari Minggu Palma – 17 April 2011
Meski mengalami banyak penderitaan karena ketaatan dan kesetiaannya pada kehendak Allah, hamba itu tidak memberontak atau melawan sabda Allah. Mengapa demikian?.

Yesus, Hakim Atas Semua Orang
Hari Raya Paskah Kebangkitan Tuhan – 24 April 2011
Sebagai seorang yang ditentukan Allah untuk menjadi hakim atas orang hidup dan mati pada waktu pengadilan terakhir, Kristus menawarkan pengampunan kepada semua orang yang percaya.

Pemesanan : 021 - 8318633, 8290247
Fax : 021 – 83795929
SMS Center : 021 – 93692428
Email : pks@biblikaindonesia.org

Tidak ada komentar: